Mengenal Lebih Dekat LG Nexus 4

Advertisement
Sejak tahun 2010 yang namanya Ponsel premium semakin menjejal di pasaran. Semua vendor kelas dunia semakin masif menawarkan teknologi terbaru di varian HP yang diluncurkan. Kali ini kami coba menyajikan data lengkap tentang LG Nexus 4 mulai dari review, spesifikasi, dan harga HP tersebut. LG Nexus 4 merupakan salah satu produk hasil kolaborasi perusahaan asal korea LG dengan Google. Bukan main kolaborasi tersebut menghasilkan sebuah smartphone premium dengan fitur menarik dan utilitas yang optimal. Berikut ulasan lengkapnya
LG Nexus 4

Desain LG Nexus 4

Salah satu ciri khas dari seri nexus dari LG adalah cornernya yang melengkung yang menjadikan HP ini tampak agak bulat. Akan sangat mudah menggenggamnya dan ketika memasukkannya ke dalam saku atau kantong tidak akan terlalu sulit. Aliran desainya juga tergolong unik. LG Nexus 4 mengusung desain futuristik dan anggun berkelas dengan memakai bahan material luar premium. Satu hal yang menguatkan kemewahan dari HP ini adalah adanya kaca di cover belakang yang terlihat sangat berkelas.

Kesan mewah juga semakin nampak dengan efek glossy hampir di seluruh body HP. Ponsel ini mengusung tema unibodi sehingga tampak kokoh dan cocok digunakan sebagai gadget outdoor. Dibagian atas terdapat jack audio dan di bagian tepi bawah bercokol charger yang sayangnya tanpa menggunakan penutup. Hal ini bisa mengakibatkan HP mudah kemasukan benda kecil misalnya seperti batu atau kotoran yang lain.

Interface

Tampilan antar muka LG Nexus 4 sama seperti tampilan pada handphone lain yang berbasis android jellybean. Hadirnya android dan prossesor quadcore bisa memberikan performa tangguh dan pengalaman menarik ketika menggunakannya. Untuk keamanan layar HP, LG Nexus 4 punya corning gorilla glass versi 2 yang lebih tahan terhadap goresan jika dibandingkan screen guard yang umumnya ada. Ketika anda sering memasukkan hp ke dalam saku screen guard biasa masih akan tampak ada bekas goresan dengan serat pakaian sedangkan pada corning gorillah glass relatif tidak ada.

Kamera

LG Nexus punya kamera yang lumayan bagus dengan kekuatan 8 MP dengan kemampuan penguncian fokus yang cukup cepat. Selain itu ada tambahan fitur anyar Photosphere yang dapat digunakan untuk membuat koleksi gambar ala tida dimensi yang menarik.

Audio

Dengan LG Nexus 4 anda bisa mencicipi rasa audio dari speaker yang merdu, komposisi mid, bass, dan treble yang tersusun rapi nan harmonis. Sayangnya dalam paket pembeliannya tidak menyertakan hadsfree di dalamnya. Jadi anda harus membelinya terpisah.

Dapur Pacu

Tak disangka, LG Nexus 4 dapat begitu perkasa saat dilakukan berbagai pengetesan. Ia dapat bekerja dengan baik dan lincah ketika menjalankan multitask dan beberapa aplikasi yang tergolong berat. Performa mengkilap ini tidak lepas dari prosesor Auad-core 1,5 GHZ dan juga GPU Adreno yang dibenamkan di dalam tubuh HP LG ini.

Konektivitas

Dari segi konektivitas, sayangnya LG Nexus 4 belum mendukung koneksi 4G. Akan tetapi jangan khawatir khusus untuk koneksi tanpa kabel ia masih sangat tangguh. Nexus 4 punya teknologi Wi-fi dan tethering kualitas premium. Selain itu ada juga bluetooth dan NDF yang sangat memudahkan transfer file atau data antar perangkat.

Baterai dan Memori

Memori yang diadopsi LG Nexus 4 adalah tipe internal. Tidak tersedia slot tambahan memory seperti micro SD. Nexus 4 praktis hanya memiliki memori 16 GB. Untuk mengatasi kekurangan ini anda dapat mencoba cloud sebagai salah satu alternatif solusi. Di bagian belakang HP ini bersemanya baterai Li-Ion 2100 mAh yang mampu bekerja selama 6 sampai 8 jam untuk penggunaan normal.

Full Spesifikasi LG Nexus 4

Jaringan GSM 850/900/1800/1900, HSDPA 850/ 900/ 1900 /2100
Dimensi 133,9 x 68,7 x 9,1 mm dengan berat 139 gram
Layar True HD IPS + Capacitive touchscreen 16 juta warna, lebar 4,7 inchi, resolusi 768x1280, Corning Gorilla Glass, 10 Multi Touch
Sistem Operasi Andorid Jelly Bean 4.2.1
CPU Qualcomm APQ8064 Snapdragon, Quad-core 1,5 GHz, GPU Adreno 320
Kamera 8 MP (belakang), 1,5 MP (depan), LED Flash, Video kualitas 1080p@30 fps
Konektivitas Wi-fi b/g/n, bluetooth versi 4, DLNA, A2 DP, Tethering, micro USB, audio jack 3,5 mm, tv out lewat MHL
Memori hanhya internal 16 GB tanpa micro SD
Baterai Li-Ion 2.100 mAh
Paket Penjualan HP, kabel data, charger, buku petunjuk. (tidak ada headset atau handsfree)
Pesan SMS, MMS, email, push email

Harga dari LG nexus 4 memang tergolong cukup mahal yaitu di kisaran 5.300.000. Akan terlihat lebih mahal lagi karena dalam paket pembeliannya tidak meliputi handsfree yang sejatinya merupakan bagian tak terpisahkan dari sebuah ponsel premium di jaman sekarang. Namun demikian, jika anda tidak terlalu mempermasalahkan hal tersebut, harga 5 juta tetap pantas untuk sebuah LG Nexus 4 yang punya berbagai fitur premium di dalamnya. Ayo simak juga ulasan menarik salah satu hp terbaik LG, LG G Prolite Dual sim.
Advertisement
Mengenal Lebih Dekat LG Nexus 4 | Admin Rent Kahoot | 5