Harga Dan Spesifikasi Samsung Seri E1390

Advertisement
Untuk dapat melakukan aktivitas komunikasi baik untuk keperluan personal maupun untuk urusan pekerjaan, sebenarnya tidak memerlukan uang atau biaya yang terlalu mahal untuk pembelian handset,  seperti yang terjadi sepuluh tahun ke belakang. Samsung E1390 menghadirkan perangkat komunikasi dalam bentuk handphone dengan harga yang cukup murah dan terjangkau oleh semua kalangan. Namun bagi sebagian orang, handphone atau handset memang tidak sekedar alat bantu untuk melakukan komunikasi, tapi sudah menjadi gaya hidup, tren yang harus terus diikuti, bahkan menjadi alat untuk menunjukan status sosial. Bagi mereka yang tidak ingin terlalu repot dengan status sosial dan ingin  tampil lebih sederhana atau ingin menghemat pengeluaran khususnya untuk biaya komunikasi, handphone Samsung E1390 dapat dijadikan pilihan yang pas dan cukup menarik.

Spesifikasi Samsung E190

Dengan fitur sederhana yang support jaringan 2G GSM serta beberapa fitur lain seperti SMS merupakan  fitur utama dalam hal cara standar berkomunikasi.  Layar sederhana  yang mungil dengan ukuran sebesar 1.65 inci saja dan didukung oleh 65.000 warna sudah lebih dari cukup untuk sebuah handset yang diperuntukkan sebagai alat komunikasi saja. Salah satu keuntungan dari handphone sederhana dengan harga yang terjangkau adalah baterai yang lebih awet karena hardware serta fitur yang digunakan tidak mengonsumsi terlalu banyak daya.
Selain seri E1390, Samsung juga menghadirkan serangkaian seri lain yang juga dapat dimiliki dengan harga sangat terjangkau dengan harga yang berada di kisaran 300 ribu rupiah saja.  Rangkaian produk dimaksud antara lain Samsung seri E2232, seri E1232B yang juga suport sim ganda, dan seri E1195.

Dibanding Samsung E 1390, Samsung E2232 mungkin lebih bisa dijadikan pertimbangan karena ketersediaan  kameranya meski hanya tipe kamera dengan kualitas VGA. Namun  dengan menggunakan Samsung seri E1390, aktivitas menelepon atau mengirim pesan melalui layanan SMS akan memberi sensasi nostalgia, terutama bagi mereka yang sudah menggunakan hp sejak puluhan tahun yang lalu. Berikut informasi lebih lengkapnya tentang Spesifikasi Samsung Seri E1390 :
Harga Samsung Seri E1390

JARINGAN

system 2G GSM di frekuensi 1800 dan 900

LAYAR

Bertipe CSTN dengan 65.000  warna
ukuran 1.63 inch, resolusi 128 x 128 piksels, dan kerapatan piksel 111 ppi

UKURAN & BERAT

15.3 mm x 46 mm x 108 mm / 80 gram
AUDIO
Speakerphone, MP3 ringtones, dan Vibration.

MEMORY    

5 MB untuk internal, Phonebook mencapai hingga 1000 entries, 30 dialed, 30 missed calls, dan 30 received.  Untuk eksternal dilengkapi slot  microSD dengan kapasitas mencapai 2GB.

BATERAI

Jenis Li-Ion dengan kapasitas 1000 mAh
Waktu Standby  mencapai 686 jam
Waktu Talk Time mencapai 10 jam

FITUR LAIN

Browser    xHTML / WAP2.0
Messaging: SMS dan MMS
Organizer - MP3 player - Predictive text input - Voice memo , Java MIDP 2.0

Meski tidak dilengkapi dengan kamera, tapi pengguna tidak perlu  khawatir akan merasa bosan sebab tersedia FM Radio yang siap menemani disaat pengguna merasa bosan. Meski memiliki fitur yang sederhana dan minimalis, Samsung E1390 sangat cocok bagi mereka yang hanya fokus pada handset sebagai piranti untuk melakukan telepon dan sms, karena benar-benar sibuk dengan pekerjaan  hingga jarang memiliki waktu luang untuk bermain game di handphone. Handphone ini juga sangat cocok dijadikan sebagai handphone kedua yang diperuntukan khusus untuk menelepon dan sms, di samping gadget utama yang memiliki spesifikasi lebih canggih.

Harga Samsung E190

Belum ada info update tentang harga Samsung E190 yang terbaru. Namun melihat semua spesifikasi yang dijelaskan di atas, bisa dipastikan bahwa harganya tidak akan lebih dari 300 rb rupiah untuk jenis second, sedangkan untuk yang baru mungkin tidak ada lagi karena sudah tidak diproduksi lagi.
Advertisement
Harga Dan Spesifikasi Samsung Seri E1390 | Admin Rent Kahoot | 5